Pentingnya Kelompok Keahlian dalam Institusi Perguruan Tinggi: Webinar Pengelolaan Kelompok Keahlian

Kelompok Keahlian atau KK merupakan kelompok fungsional yang ada dalam satu Fakultas yang terdiri dari para tenaga akademik dengan keilmuan dan keahlian yang serumpun. Jumat 19 Februari 2021, ITTelkom Surabaya mengadakan webinar untuk membahas bagaimana pengelolaan kelompok keahlian yang dihadiri oleh dosen-dosen ITTelkom Surabaya melalui link Zoom dengan narasumber dari Universitas Telkom, Ari Moesriami Barmawi.

“Tujuan membentuk kelompok keahlian ini yakni meningkatkan kompetensi dosen dalam ilmu dan keahliannya, sehingga bisa fokus. Kemudian yang kedua meningkatkan peran dosen dalam konteks penelitian dan pengabdian kepada masyarakat serta meningkatkan kemampuan dosen dalam menyebarkan keilmuan yang dimiliki.” jelas Ari Moesriami Barmawi.

Pengelompokan keahlian bagi dosen didasarkan pada pengetahuan yakni semua dosen yang memiliki latar belakang Pendidikan dari jalur keilmuan yang serumpun. Kegiatan Tri Dharma fokus pada jalur keilmuan yang serumpun. Kegiatan Tri Dharma fokus pada jalur keilmuan yang serumpun. Namun juga ada pengelompokan keahlian berdasarkan kasus dimana dosen dikelompokkan sesuai minat di bidang yang sama serta kegiatan Tri Dharma yang berfokus pada minat anggota kelompok keahlian.

Kelompok keahlian ini memiliki beberapa tugas antara lain: mengelola Tri Dharma dari seluruh anggotanya, merencanakan kegiatan yang berkaitan dengan pengembangan dosen dan pengembangan Kelompok Keahlian (KK). Merencanakan investasi untuk sarana prasarana laboraturium dan ruang dosen serta anggaran kegiatan yang ingin dilakukan oleh Kelompok Keahlian. Lalu mengelola laboraturium penelitian dosen dan mahasiswa. Di dalam pemilihan bidang keilmuan dapat dilakukan berdasarkan Body of Knowledge dari ACM serta penjabaran rinci dari bidang keilmuan diperoleh dari berbagai refrensi.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh kelompok keahlian yakni menyelenggarakan seminar keilmuan dengan naras umber pakar pada keilmuan terkait rumpun ilmu yang dinaungi kelompok keahlian. Menyelenggarakan sertifikasi internasional dan nasional pada bidang sesuai rumpun ilmu untuk para anggota, menyelenggarakan pelatihan penulisan makalah ilmiah (misalnya jurnal dan buku), menyelenggarakan pelatihan untuk meningkatkan kompetensi dosen dalam proses belajar mengajar, menyelenggarakan pelatihan keilmuan bagi para mahasiswa dan menyelenggarakan diskusi kelompok dosen untuk peminatan yang sama

“Hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan pengelompokan keahlian ini kita harus melihat kemampuan dan minat KK, kemudian road map penelitian nasional yang harus dipikirkan bagaimana proyeksinya 5-10 tahun kedepan. Lalu setelah kita membuat road map kita membuat bidang penelitiannya baru nanti melihat bagaimana trend pengembangan teknologi, dalam hal trend pengembangan teknologi ini maka kita masukkan bidang-bidang apa yang dimasukkan.” jelas Ari Moesriami Barmawi.